Temani Anak Belajar di Rumah, Mobil Tetap Terawat dengan Layanan Home Service dari Mitsubishi


GHIRAHBELAJAR - Hai kawan Ghirah Belajar, para orang tua penyabar. Di masa-masa karantina atau pembatasan sosial berskala besar (PSBB) seperti saat ini segala aktivitas yang biasanya kamu lakukan di luar rumah, menjadi difokuskan untuk dikerjakan di rumah. Hal itu untuk membatasi penyebaran Covid-19. Bagi para anak sekolah, kebijakan Mendikbud tentang belajar di rumah alias home learning membuat mereka harus mengerjakan berbagai tugas, menerima pembelajaran, hingga menghabiskan waktu semuanya di rumah. Kebayang kan, bagaimana jenuhnya berhadapan dengan gadget selama belajar?

Nah, sebagai orang tua yang baik dan tentu menjadi panutan, tentu tak ingin ghirah belajar anak padam sampai prestasinya terbengkalai, bukan? Meskipun sedang menjalani masa kerja dari rumah atau work from home, para orang tua tetap mesti memberikan perhatian kepada anak agar bisa belajar dengan nyaman. Apalagi, tugas orang tua bukan cuma menjadi pengawas, tetapi juga mesti membersamai dan mengarahkan ketika anak membutuhkan jawaban atas pertanyaan-pertanyaannya. Ingatlah bahwa tugas orang tua adalah mendidik agar anak kuat secara mental dan juga sosial.

Namun, sebagai orang tua yang juga punya kesibukan, kamu pasti merasakan kesulitan dalam membagi waktu. Jika waktu habis untuk bekerja dan menemani anak, lalu bagaimana dengan mobil Mitsubishi yang sudah berminggu-minggu tidak dipakai? Apalagi, ini sudah berganti bulan dan waktunya servis rutin. Nah, untuk menjawab hal itulah, Ghirah Belajar bakal membagikan beberapa informasi penting terkait kemudahan layanan service Mitsubishi yang bakal mendukung aktivitas #dirumahaja. Apa saja? Berikut penjelasannya:

1. Layanan Home Service Mitsubishi Motors, Memudahkan Servis di Masa Karantina

Buat kamu yang sedang fokus menemani anak belajar di rumah, pasti tidak sempat ke bengkel. Lagi pula dengan kebijakan PSBB demi mencegah penyebaran virus Corona alias Covid-19, lebih baik kamu tetap di rumah. Nah, layanan home service dari Mitsubishi Motors ini bakal mempermudah kamu untuk melakukan servis rutin, pengecekan, atau memperbaiki mobil kesayanganmu. Jadi, meski sudah nganggur beberapa minggu di rumah, tak ke mana-mana, mobilmu bisa tetap terkontrol.

Apa sih keunggulan dari layanan ini? Layanan home service ini akan mengirimkan tim mekanik profesional dan andal ke rumahmu. Jadi, tak perlu khawatir dan takut, pengerjaannya pasti cepat dan tepat. Ditambah lagi tim ini dilengkapi dengan seperangkat alat yang komplet. Nah, untuk menjaga keamanan dan mematuhi prosedur pencegahan Covid-19, tim mekanik yang datang ke rumahmu juga dilengkapi dengan masker, jadi kamu tetap nyaman dan pasti aman.

2. Ada Layanan Vehicle Pick Up Juga untuk Mobil yang Butuh Perawatan Intensif

Untuk menjaga keamanan dan kenyamanan konsumen, Mitsubishi Motors juga menyediakan layanan penjemputan kendaraan atau Vehicle Pick Up. Ini dilakukan untuk kamu yang ingin stay at home dan menjalankan berbagai aktivitas di rumah sambil menunggu mobil Mitsubishi kesayanganmu dicek dan diperbaiki oleh ahlinya. Kamu juga tak perlu takut, karena petugas yang melakukan penjemputan dibekali masker agar tetap mematuhi protokol pencegahan Covid-19.

Sementara buat kamu yang mau datang langsung ke diler resmi Mitsubishi, kamu juga dipermudah dengan layanan Service Booking lewat aplikasi My Mitsubishi Motors ID. Dengan begitu, kamu akan dapat jadwal yang tepat kapan harus ke bengkel resmi tanpa khawatir menunggu antrean panjang dan menemui kerumunan. Ini layanan yang membuat kamu aman dan nyaman.

3. Di Saat Darurat, Kamu Bisa Pilih Layanan 24 Hours Emergency Service

Menghadapi situasi darurat memang kadang menyebalkan. Hal itu bisa terjadi karena berbagai faktor. Mulai dari kelalaian dalam pengecekan sebelum berangkat, kurang perawatan, kondisi spare part yang sudah tua, hingga faktor lain seperti bencana alam. Untuk situasi-situasi darurat seperti mobil tiba-tiba mogok di jalan, kehilangan kunci, kehabisan bensin, dan sebagainya kini kamu tak perlu lagi khawatir. Apalagi, mengingat curah hujan yang tinggi dan rentan terjadi banjir di beberapa daerah. Mobil yang terendam banjir bisa berakibat fatal bila kamu tak tahu cara menanganinya. Nah, untuk kamu yang tinggal di daerah rawan banjir, sewaktu-waktu mobil terendam banjir kamu bisa manfaatkan layanan darurat ini juga.

Mitsubishi Motors Corporation lewat Layanan 24 Hours Emergency Service memberikan layanan prima buat mobil kamu yang terdampak banjir. Jadi, ketika rumah kebanjiran, mobil terendam dan mogok, kamu bisa gunakan layanan ini. Bagaimana cara mengakses layanan ini? Demi memudahkan kamu mengakses layanan ini, kamu bisa menghubungi diler resmi Mitsubishi terlengkap atau langsung menghubungi hotline number 0804-1-300-300 yang bisa kamu hubungi 24 jam nonstop.

***

Nah, bagaimana informasinya? Cukup jelas kan? Jadi, tetap #dirumahaja dan dapatkan layanan prima dan terbaik dari Mitsubishi Motors untuk merawat mobil Mitsubishi kesayanganmu. Tetap temani anak belajar di rumah, karena itu menjadi hal yang utama. Masa depan bangsa ini ada pada generasi muda yang cerdas dan gemilang. Jangan sampai anak-anak jenuh dan malas dalam menjalani proses belajar. Hidupkan terus ghirah belajar meski di masa karantina seperti saat ini. Dan, pastinya jangan lupa juga servis mobil Mitsubishi kesayanganmu tepat waktu dan tepat ditangani oleh ahlinya dengan layanan service dari Mitsubishi Motors. Terima kasih.



*Gambar diolah dari www.mitsubishi-motors.co.id
**Artikel ini diikutsertakan dalam lomba menulis blog DBP Academy x Tempo Blogger Writing Competition. Mohon dukungan untuk share link-nya ya. Sekali lagi, terima kasih.

Posting Komentar

0 Komentar